Proyek-proyek besar, baik di bidang pertambangan, energi, atau pertanian, memiliki dampak sosial dan ekonomi yang besar. Biasanya, mereka melibatkan pembatasan akses ke tanah dan sumber daya alam lainnya. Seringkali, proyek tersebut berdampak besar terhadap lanskap selama masa proyek berlangsung, dan terkadang berdampak permanen.
Berbagi informasi dan berdialog adalah tindakan penting bagi perusahaan dan masyarakat untuk memastikan bahwa masyarakat mengetahui sebelumnya tentang bagaimana mereka dapat dipengaruhi oleh proyek, bahwa keprihatinan mereka dapat diikutsertakan dalam perencanaan proyek perusahaan, dan bahwa peluang yang diciptakan untuk pembangunan sosial dan ekonomi sejalan dengan aspirasi masyarakat. Masyarakat dan perusahaan harus sepakat mengenai cara mereka mengelola dampak sosial dan lingkungan, kompensasi yang harus diberikan kepada masyarakat atas dampak negatif, dan bagaimana proyek tersebut dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.
Bagi masyarakat adat, Persetujuan Atas Dasar Informasi Sejak Awal tanpa Paksaan adalah proses menggunakan tindakan-tindakan tersebut diatas dan menghasilkan keputusan untuk memberikan atau tidak memberikan persetujuan atas pelaksanaan proyek tersebut.
Proyek besar itu rumit. Mereka dilaksanakan melalui banyak tahapan, mengalami perubahan staf, dan juga perubahan masyarakat. Tujuan dari panduan ini adalah untuk membantu masyarakat dan perusahaan mencapai peta jalan bersama dalam membuat keputusan PADIATAPA mengenai persetujuan akan suatu proyek dan - jika demikian - persetujuan akan perubahan proyek tersebut nantinya. Panduan ini bertujuan untuk menyediakan struktur umum yang dapat berguna bagi masyarakat dan perusahaan, dan membantu mereka mengatur dialog yang dapat bermanfaat secara praktis selama proses eksplorasi, pengembangan, operasi, perluasan, dan penutupan lokasi.
Panduan ini dikembangkan oleh RESOLVE untuk menampung wawasan dari inisiatif yang sedang berlangsung, yang didirikan pada tahun 2012, mengenai menyatukan masyarakat sipil, perwakilan Adat, dan bisnis dalam melihat cara-cara praktis yang dapat digunakan masyarakat dan perusahaan untuk bekerja sama selama proses PADIATAPA. Dialog Solusi PADIATAPA merupakan kolaborasi antara LSM, perwakilan masyarakat, dan perusahaan yang menjalankan PADIATAPA untuk bekerja sama dalam mengembangkan panduan praktis dalam mendukung pengambilan keputusan berbasis hak. Selama bertahun-tahun, para anggota telah saling berbagi pengalaman, tantangan, dan saran yang telah menghasilkan beberapa wawasan bersama yang membantu anggota dalam menerapkan prinsip-prinsip PADIATAPA mereka sendiri.
Panduan ini merupakan upaya untuk membagikan wawasan kolektif tersebut secara lebih luas. Kami mengamati bahwa meskipun perusahaan memiliki itikad baik, perselisihan dan gangguan komunikasi tetap dapat terjadi. Hal ini dapat terjadi karena kurangnya pemahaman bersama dan/atau kurangnya komunikasi yang efektif tentang kebutuhan, kapasitas, pengetahuan, dan harapan dari semua pihak yang terlibat. Panduan ini bertujuan untuk membantu perusahaan dan masyarakat mengenali kekurangan tersebut, dan menawarkan wawasan, petunjuk, dan sumber daya untuk menginformasikan proses PADIATAPA yang konstruktif, yang sesuai dengan kebutuhan unik dari para pemegang hak dan pemangku kepentingan yang terlibat.
Panduan ini disusun dengan menggunakan tonggak pencapaian pengambilan keputusan untuk membantu pengguna mengenali pertimbangan PADIATAPA utama yang terkait dengan setiap tahap dalam siklus hidup proyek. Dalam setiap tonggak pencapaian, bagian “untuk masyarakat” menguraikan pertimbangan, perspektif, dan pendekatan utama yang mungkin berguna bagi masyarakat. Bagian "untuk perusahaan" menyoroti panduan serupa yang berlaku untuk perusahaan. Kami mencatat bahwa tonggak-tonggak pencapaian ini mencerminkan siklus pengembangan yang khas dari proyek ekstraktif; Meskipun prinsip PADIATAPA di semua sektor tetap sama, tahapan khusus dan jenis informasi yang relevan untuk jenis proyek lainnya mungkin berbeda.
Banyak masalah dan prinsip - termasuk pembuatan kesepakatan, pertimbangan gender dan inklusivitas, gender and inclusivity considerationsdan banyak lagi - juga dibahas di tahapan-tahapan ini. Masalah-masalah tersebut tercakup di dalam panduan ini dan juga dapat diakses secara keseluruhan di bagian "Sumber".
Panduan ini kami sediakan dengan rasa hormat. Kami mengakui bahwa pemahaman kami tentang nuansa penerapan PADIATAPA ini tidaklah lengkap dan akan terus berkembang. Kami juga mengakui bahwa masih ada sejumlah topik penting yang belum tercakup - terutama mengenai peran pemerintah, serta mekanisme pengaduan, studi dasar dan penilaian dampak, PADIATAPA dalam transfer kepemilikan dan perawatan serta pemeliharaan, dan masih banyak lagi. Kami berharap agar kami dapat mempertahankan, memperbarui, dan menambah panduan ini seiring dengan pembelajaran dan perkembangan kami melalui pengalaman bersama dan dialog yang berkelanjutan.
Kutipan yang Direkomendasikan
Praktik PADIATAPA: Wawasan dari Dialog Solusi PADIATAPA, 2021. Kennedy, T., Martin, T., Lee, M., RESOLVE.