Ketidakpastian yang signifikan dalam tahap pra-kelayakan dapat menantang semua orang.

Perusahaan harus terbuka tentang apa yang diketahui dan tidak diketahui tentang proyek yang akan dilaksanakan tersebut. Meningkatkan harapan dengan berspekulasi tentang potensi hasil eksplorasi dan kemungkinan manfaat bagi masyarakat akan merusak kemampuan masyarakat untuk mempercayai janji perusahaan. Pada saat yang sama, rasa kerahasiaan dapat menandakan ketidakhormatan dan ketidakjujuran.

  • Identifikasi masyarakat adat di wilayah tersebut tidak selalu tersedia secara langsung. Di beberapa kasus, pemerintah tidak mengakui semua - atau sebagian - masyarakat adat. Di kasus lain, dan disebabkan oleh berbagai alasan (negara tidak pernah dijajah, stigma), masyarakat mungkin tidak secara vokal mengidentifikasi diri sebagai Penduduk Asli. Keadaan ini tidak menghapuskan hak mereka atas PADIATAPA.
  • Masyarakat mungkin menghadapi sejumlah keputusan yang lebih banyak dari biasanya dan dapat meminta bantuan dari perusahaan untuk membiayai nasihat ahli hukum, antropologi, atau ahli independen lainnya. Terkadang sumber daya yang paling penting adalah waktu yang akan dihabiskan untuk kegiatan lain, dan perusahaan mungkin dapat membantu dengan misalnya, menyediakan pengasuhan anak atau makanan sehingga tidak ada anggota masyarakat yang dikecualikan atau dibebani untuk berpartisipasi dalam diskusi dan pengambilan keputusan.
  • Masyarakat mungkin sudah memiliki persepsi atau kekhawatiran sejak awal yang disebabkan oleh aktivitas ekstraktif sebelumnya di wilayah tersebut. Mereka mungkin juga memiliki pertanyaan tentang bagaimana proyek industri dikembangkan dan apa implikasinya bagi masyarakat, sumber daya alam, dan cara hidup mereka.
  • Perusahaan mungkin belum memiliki jawabannya karena mereka masih berada dalam tahap mencoba untuk memahami apakah proyek sumber daya tersebut layak dari sudut pandang geologi, lingkungan, dan sosial. Mereka juga masih mempelajari konteks lokal tentang sejarah, budaya, dan proses pengambilan keputusan masyarakat lokal.
  • Perusahaan yang membesar-besarkan manfaat, meminimalkan risiko, atau menyampaikan kepastian palsu, dapat kehilangan kepercayaan masyarakat jika proyek tidak menghasilkan manfaat seperti yang dijanjikan, jika timbul dampak yang tidak terduga, dan jika risiko tidak dikelola.
  • Perusahaan yang bertindak dengansemangat PADIATAPAdapat menawarkan transparansi tentang apa yang diketahui dan tidak diketahui oleh perusahaan dan menghormati kesepakatan untuk berbagi informasi saat informasi tersebut tersedia, dengan cara yang mudah dimengerti oleh masyarakat (yang mungkin tidak memiliki pengetahuan teknis yang luas tentang sektor tersebut). Bahkan dengan ketidakpastian, sangatlah penting untuk mendiskusikan gambaran besar tentang bagaimana sebuah proyek dapat berkembang seiring masa berjalannya proyek, dampak apa yang mungkin memengaruhi masyarakat dan infrastruktur yang mungkin muncul, bagaimana dampak tersebut dinilai dan ditangani, dan apa yang diperlukan dalam proses penutupan, dekomisioning, dan proses rehabilitasi.
  • Cara pandang masyarakat akan dunia adalah masalah utama lainnya untuk urusan kesesuaian. Masyarakat adat adalah masyarakat kompleks, mereka memiliki cara mereka sendiri dalam memandang dunia, nilai-nilai kelestarian ekosistem, kompleksitas sosial dan budaya, kesehatan, dan keadilan antargenerasi. Nilai-nilai ini menjadi akar ekonomi Penduduk Asli dan mungkin memiliki pertentangan yang mendasar bagi suatu proyek. Memahami hal ini sejak dini dapat menyelamatkan investasi perusahaan sehingga tidak masuk ke dalam proyek yang tidak layak.   

Dalam tahap pra-kelayakan, masyarakat dapat menginformasikan perusahaan tentang hak-hak masyarakat (misalnya, hak berburu, kesepakatan yang ada, dll.), hubungan dan/atau hak kolektif atas lahan, dan tradisi atau harapan mereka untuk pengambilan keputusan. Sebagai gantinya, masyarakat dapat meminta dan mengharapkan informasi yang jelas dan dapat diakses dari perusahaan, dalam format yang sesuai dengan budaya; masyarakat juga harus menunjukkan berapa banyak waktu yang mereka butuhkan untuk memproses informasi ini. Hal-hal penting yang harus diperhatikan termasuk memahami proses pengembangan proyek, serta apa yang diketahui, apa yang masih belum pasti, informasi apa yang akan tersedia (dan kapan), dan keputusan apa yang akan dibutuhkan dari masyarakat (dan kapan). Seringkali, eksplorasi awal ini dilakukan oleh perusahaan kecil yang mungkin berencana untuk menjual aset ke operator yang lebih besar untuk pengembangan, dan masyarakat harus meminta kejelasan tentang peran yang diinginkan perusahaan dalam pengembangan potensial ini.

Kredit foto: Debbie Espinosa, milik Landesa

Masyarakat dan perusahaan mungkin perlu bekerja sama untuk menemukan format, forum, dan proses terbaik untuk berbagi informasi baru, menyediakan waktu dan dukungan yang cukup bagi anggota masyarakat untuk belajar dan berkonsultasi secara internal, mengajukan pertanyaan tentang informasi baru, dan untuk mencapai kesimpulan atau keputusan yang dibutuhkan. Misalnya, masyarakat menghargai perwakilan perusahaan yang dapat dihubungi pada “jam kerja” reguler untuk menjawab pertanyaan, atau meminta pembaruan (tertulis atau lisan) untuk dibagikan di acara rapat masyarakat, dll.

Masyarakat juga ingin memahami karakter dan sejarah kinerja pencapaian perusahaan - kebijakan dan komitmennya serta bagaimana perusahaan menjunjungnya untuk masyarakat dan lingkungan di lokasi lain.

Pada saat yang sama, masyarakat juga perlu mengingat bahwa ini adalah periode perkenalan bagi kedua belah pihak. Masyarakat dapat menginformasikan perusahaan tentang budaya dan adat istiadat setempat, termasuk wilayah yang memiliki nilai spiritual. Masyarakat mungkin menemukan nilai khusus dalam mengartikulasikan “protokol masyarakat” - prosedur, nilai, dan prioritas yang ditentukan oleh masyarakat sebagai cara untuk memberi instruksi kepada perusahaan dan orang lain tentang bagaimana keputusan ditangani dan dicapai oleh masyarakat.

Dalam tahap ini, masyarakat dapat menentukan aset berwujud dan tidak berwujud mereka (misalnya, kawasan ekoregion penting, tempat keramat, mendokumentasikan atau mengumpulkan narasi sejarah) dan mengidentifikasi prioritas awal masyarakat. Prioritas dapat mencakup tujuan pembangunan ekonomi atau sosial, area untuk perlindungan penting, atau bahkan pemulihan warisan budaya (misalnya, pelatihan bahasa asli). Meskipun kelayakan proyek belum dapat dipastikan, informasi ini dapat membantu walaupun proyek tidak bergerak.

Terkadang masyarakat membutuhkan bantuan untuk mengumpulkan informasi ini dan membangun kemampuan mereka sendiri untuk memprosesnya. Perusahaan mungkin dapat menawarkan bantuan pendukung sehingga masyarakat dapat memperkuat struktur masyarakat mereka, memahami struktur dan proses perusahaan, dan memahami siklus proyek; atau untuk menyewa ahli hukum, antropologi, ekologi, atau ahli independen lainnya untuk mendukung penelitian dan pengambilan keputusan.

Sangatlah penting bagi masyarakat untuk memahami bahwa keputusan perusahaan untuk tidak melanjutkan pengembangan yang tidak layak sangat umum terjadi di tahap ini, jadi harapan tentang tahap ini harus realistis.

Dalam tahap ini, perusahaan yang menjalankan PADIATAPA (atau yang ingin menjual pengembangan kepada perusahaan yang menjalankan PADIATAPA) harus menyadari bahwa selain memahami kelayakan geologi dan potensi dampak lingkungan, sosial, dan budaya dari proyek yang diharapkan, mereka juga harus berusaha untuk memahami konteks lokal dan mulai mendapatkan kepercayaan masyarakat dengan membangun hubungan awal yang positif - dan memastikan bahwa jika terjadi penjualan proyek, setiap kesepakatan perlu dihormati. Bekerja dengan antropolog dan spesialis lainnya sering kali membantu untuk mengidentifikasi orang-orang yang perlu dilibatkan.

langkah penting untuk melindungi hak asasi PADIATAPA adalah suatu masyarakat adat dan ekosistem tempat mereka berasal. PADIATAPA adalah titik awal dalam membangun cara yang lebih sehat dalam menjalankan bisnis dan berhubungan dengan masyarakat adat yang beragam.

Nuskmata (Jacinda Mack), Nuxalk dan Secwepemc Masyarakat Adat Amerika Utara

Konteks yang relevan mencakup sejarah lokal, hak atas lahan, penggunaan dan kepemilikan lahan saat ini dan masa lampau, pendapatan rata-rata dan sumber pendapatan umum, proses pengambilan keputusan, kelompok rentan dan dinamika kekuasaan. Persepsi masyarakat tentang industri - termasuk aktivitas ekstraktif terdahulu - harus dipahami.

Prioritas pertama adalah memahami masyarakat mana yang mungkin terkena dampak pembangunan yang direncanakan, dan di mana hak-hak masyarakat adat dilibatkan. Kadang-kadang, hal ini rumit untuk dilakukan, dan masyarakat yang mungkin terpengaruh oleh proyek yang direncanakan mungkin tidak langsung terlihat. Pemerintah mungkin tidak secara resmi mengakui masyarakat adat, atau sejauh mana hak mereka atas tanah tradisional. Konflik di masa lalu mungkin telah menggusur anggota masyarakat lama tetapi masih memiliki ikatan tradisional dan hak atas wilayah yang sedang dipertimbangkan untuk pengembangan. Masyarakat mungkin menggunakan suatu area sebagai wilayah perburuan yang diperluas atau musiman. Jika ada dokumentasi yang kurang, atau klaim yang bertentangan, studi naratif sejarah dengan kolaborasi masyarakat dalam merancang dan melakukan penelitian, dapat memperjelas identitas pemegang hak dan pemangku kepentingan dan untuk memberikan wawasan berharga tentang adat istiadat dan nilai-nilai lokal (termasuk prioritas konservasi lingkungan dan budaya). Data sosial dan demografi masyarakat lainnya (misalnya, populasi, rumah tangga, angka kelahiran) harus dikumpulkan dan didokumentasikan.

Ketika pemegang hak dan pemangku kepentingan telah diidentifikasi, perusahaan dapat mulai melibatkan mereka untuk berbagi informasi dan meminta izin akses lahan sementara. Pemahaman yang akurat tentang proses pengambilan keputusan masyarakat adalah penting untuk memastikan legitimasi keputusan. Selain itu, perusahaan harus mencari peluang yang sesuai dengan budaya untuk keterlibatan inklusif dan berbagi informasi. Mendiskusikan bagaimana akses/penggunaan lahan masyarakat dan sumber daya lain (misalnya berburu, bertani) dapat berubah selama eksplorasi dan operasi adalah penting.

Perusahaan harus terbuka tentang apa yang diketahui dan tidak diketahui tentang proyek yang akan dilaksanakan tersebut. Meningkatkan harapan dengan berspekulasi tentang potensi hasil eksplorasi dan kemungkinan manfaat bagi masyarakat akan merusak kemampuan masyarakat untuk mempercayai janji perusahaan. Pada saat yang sama, rasa kerahasiaan dapat menandakan ketidakhormatan dan ketidakjujuran. Komunikasi yang jujur dan secara berkala yang bertujuan untuk memberikan pembaruan tentang apa yang sedang dipelajari, apa yang masih dipertanyakan, dan jadwal untuk mengumpulkan dan berbagi informasi tambahan dapat membantu membangun kepercayaan dan meletakkan dasar untuk komunikasi dua arah. Pada saat yang sama, momen-momen ini dapat memberikan perusahaan kesempatan untuk mengenal masyarakat, mengajukan pertanyaan untuk mengklarifikasi adat istiadat atau untuk memahami prioritas dan nilai masyarakat terkait dengan pengembangan yang direncanakan (misalnya, zona terlarang, atau peluang untuk menambah nilai di kesepakatan pembagian manfaat di masa mendatang). Meskipun kesepakatan formal yang berkaitan dengan dampak dan manfaat muncul pada tahap selanjutnya saat semua hal ini dapat lebih diketahui sepenuhnya, perusahaan dapat mulai bernegosiasi dan menerapkan kesepakatan jangka pendek sesuai dengan tahap eksplorasi. Negosiasi yang baik dan implementasi penuh dari kesepakatan ini dapat membangun kepercayaan yang diperlukan untuk menopang hubungan di masa depan dengan tahap pengembangan dan operasi yang lebih intensif.

Sumber Daya Pra-Kelayakan

Negotiations in the Indigenous World

Dr. Ciaran O’Faircheallaigh’s research reviews agreement outcomes based on analysis of 45 negotiations between Aboriginal peoples and mining companies across Australia. It also includes detailed case studies of four negotiations...

Community Protocols

Community protocols articulate the decision-making processes of an indigenous community clarify the protocol for how a company or government should approach a request for consent. Natural Justice worked with regional...

Sumber Daya Pra-Kelayakan

Semangat PADIATAPA

PADIATAPA berarti keputusan masyarakat atas rencana pembangunan adalah:

  • BEBAS dari paksaan dan manipulasi oleh pihak ketiga seperti pemerintah, perusahaan, partai politik, dan LSM. Juga bebas dari manipulasi kelompok "elite” dalam masyarakat; proses yang inklusif, dan dapat diakses adalah sangat penting.
  • Dibuat SEBELUM dimulainya kegiatan yang direncanakan. Masyarakat juga harus diberi waktu yang mereka butuhkan untuk sepenuhnya memahami dan mempertimbangkan pilihan, dan untuk mengambil keputusan.
  • DIINFORMASIKANmasyarakat menerima semua informasi yang mereka butuhkan dengan cara yang tepercaya, dapat diakses, dan sesuai budaya.
  • Berlandaskan pada kemampuan masyarakat untuk memberikan - atau tidak memberi – PERSETUJUAN

PADIATAPA berarti persetujuan. Bagi masyarakat, nilai penting dan kekuatan PADIATAPA tidak hanya ada dalam konsultasi, tetapi dalam kemampuan memberi atau tidak memberi persetujuan. Masyarakat adat harus memiliki kemampuan untuk mengatakan 'tidak' (atau 'ya', atau 'ya dengan syarat'). Hal ini berlaku di semua tahap proyek.

Panduan ini sering kali mengacu pada "Semangat PADIATAPA". Dengan ini, kami mengacu pada hal-hal berikut:

  • PADIATAPA bukanlah suatu birokrasi. PADIATAPA terdiri dari dan merupakan pengaman bagi sejumlah hak asasi manusia - termasuk hak untuk menentukan nasib sendiri; mengejar pembangunan ekonomi, sosial, dan budaya secara bebas; dan partisipasi yang berarti. Beroperasi dalam "semangat PADIATAPA" berarti mengakui dan mendukung pengungkapan hak- hak ini.
  • PADIATAPA berarti persetujuan. Bagi masyarakat, nilai penting dan kekuatan PADIATAPA tidak hanya ada dalam konsultasi, tetapi dalam kemampuan memberi atau tidak memberi persetujuan. Masyarakat adat harus memiliki kemampuan untuk mengatakan 'tidak' (atau 'ya', atau 'ya dengan syarat'). Hal ini berlaku di semua tahap proyek.
  • PADIATAPA bukanlah suatu keputusan yang dapat dicapai dalam satu kali pertemuan. Persetujuan formal harus diperoleh pada beberapa tahap sepanjang masa proyek. Di antara tonggak-tonggak pencapaian ini, beroperasi dalam "semangat PADIATAPA" berarti mempertahankan persetujuan tersebut dengan cara terlibat secara proaktif dan hormat, sesuai dengan protokol atau proses yang disepakati, sehingga masyarakat diberi tahu, pengetahuan dan preferensi mereka diikutsertakan ke dalam operasi yang sedang berlangsung, dan setiap konflik atau keluhan yang muncul ditangani dengan benar. Proyek dan masyarakat berubah seiring dengan waktu; kesepakatan mungkin juga perlu diubah.
  • Tidak ada kata terlambat untuk menerapkan prinsip-prinsip PADIATAPA. Perencanaan di awal pengembangan proyek dapat menciptakan kondisi terbaik untuk hubungan yang baik dan memungkinkan persetujuan yang benar untuk suatu proyek. Namun, hal ini tidak selalu dapat dilakukan – misalnya, saat lokasi diperoleh di pertengahan proses pengembangan. Dalam hal ini, penerapan PADIATAPA dapat dipicu oleh adanya usulan perubahan atau perluasan lokasi. Hubungan dapat dibangun, ditingkatkan, dan diperkuat; kesepakatan baru dapat dibuat. Meskipun mengembangkan kesepakatan yang baik sejak awal lebih disukai, namun dalam kasus- kasus di mana kesepakatan gagal untuk dicapai atau di mana hubungan perusahaan-masyarakat mengalami kemandekan, peluang untuk berhasil masih tetap ada. Penilaian situasi saat ini yang jujur dan terbuka dapat menjadi langkah pertama yang penting dalam menetapkan kembali suatu ikatan hubungan, dan dapat menciptakan peluang untuk menetapkan tujuan bersama dan mekanisme pemantauan yang baru.

Negotiations in the Indigenous World

Dr. Ciaran O’Faircheallaigh’s research reviews agreement outcomes based on analysis of 45 negotiations between Aboriginal peoples and mining companies across Australia. It also includes detailed case studies of four negotiations in Australia and Canada.

Community Protocols

Community protocols articulate the decision-making processes of an indigenous community clarify the protocol for how a company or government should approach a request for consent. Natural Justice worked with regional partners to support the development of community protocols for communities in in Argentina, India, Zimbabwe and Kenya. These protocols can support communities to constructively engage with industries in a way that safeguards community rights and creates accountability for their partners.